Harga Minyak Dunia di Level USD 56 Per Barel

Bisnis Energi (16/4/2015), Harga minyak dunia di perdagangan di Amerika Serikat (AS) pada perdagangan hari Rabu (Kamis pagi waktu Jakarta) menyentuh level USD 56 per barel. Harga tersebut adalah harga level tertinggi sepanjang tahun 2015 ini.
Dikutip dari CNN Money (16/4/2015), harga minyak terus mengalami penguatan sepanjang minggu ini. Para pemain market minyak ini langsung merespon dengan memborong saham-saham energi sehingga mendorong menguatnya harga minyak di Wall Street.

Di awal tahun, harga minyak mentah dunia mengalami tekanan yang cukup lama. Hal ini berdampak kepada harga rata-rata bensin di Amerika cukup rendah hingga mencapai USD 2,39 per galon, harga ini jauh dari harga rata-rata tahun sebelumnya yang berada di level USD 3,63 per galon, demikian informasi dari AAA.
Kenaikan harga minyak saat ini membuat para investorpun bertanya-tanya apakah era harga minyak rendah sudah berakhir ?
Direktur MND Partners, Timothy Anderson mengatakan saat ini harga minyak melampau level resistance jangkan pendek yang bisa memicu reli sebesar USD 6 per barel sehinga bisa mencapai ke level USD 60 per barel.
Para investor cukup optimis bahwa kenaikan harga minyak ini akan memberikan penguatan untuk pasar modal sehingga mereka memborong saham-saham energi.
Indikasi menguatnya saham-saham perusahaan di bidang energi sudah ditunjukkan dengan naiknya saham seperti Transocean (RIG), Exxon (XOM), Royal Dutch Shell (RDSA) dan Chevron. Kenaikan saham perusahaan tersebut antara 1,5 persen sampai dengan 9 persen.
Pertanyaanya adalah kenapa harga minyak bisa naik ? Salah satu sentimen pendorongnya adalah laporan dari The U.S Energy Information Administration yang menyatakan bahwa persediaan minyak mentah di AS pada minggu lalu tumbuh di bawah perkiraan para analis.
Penyebab lainnya adalah permintaan global akan minyak yang sudah mengalami peningkatan terutama dari Eropa. Saat perekonomian Eropa jauh lebih sehat dari yang diperkirakan meskipun belum pulih dengan baik.
(Sumber: bisnis.liputan6.com)

Komentar

Postingan Populer